25 Kata-Kata Menikmati Alam yang Menginspirasi

kata kata mutiara yang sangat menginspirasi

Kata-kata menikmati alam yang akan saya bagikan adalah kata-kata yang tercipta dalam setiap pendakian yang pernah saya lakukan. Karena kita tau, bahwa mendaki adalah sebuah perjalanan perasaan yang akan melahirkan banyak inspirasi.



Apalagi saat memandang alam yang begitu merona, seolah-olah kita berubah menjadi pribadi yang puitis, terhanyut ke dalam pesona alam yang mengagumkan. Baiklah, tanpa banyak intro, ini dia 25 kata-kata menikmati alam;




Ketika mendaki gunung, aku belajar banyak tentang arti seorang teman, salah satunya, sekarang aku faham bahwa teman bukanlah dia yang menungguku di puncak, tapi dia yang berjalan beriringan dan berjuang bersamaku sampai ke puncak.

Saat berkumpul di samping tenda, berada dalam hangatnya dekapan api unggun. Aku berfikir bahwa ternyata kopi dan manusia itu sama-sama bisa menghangatkan suasana.

Keberhasilan sebuah pendakian tidak diukur apakah kau sampai ke puncak atau tidak, tapi sebuah pendakian bisa dinilai sukses apabila kau dengan rombongan bisa pulang ke rumah dalam keadaan utuh.

Suatu waktu, aku menyadari bahwa banyak hal dalam pendakian yang mampu membuatku takut, entah itu tersesat ke hutan rimba, diserang hipotermia, terjatuh ke jurang atau diterkam binatang buas. Namun sekali lagi, setiap pendakian selalu memberitahuku tentang sampai mana aku melawan semua rasa takut itu.

Dalam sebuah pendakian, aku pernah terdampar dalam satu situasi yang menjadikan sepotong roti menjadi penyambung nyawa dan setetes air di botol menjadi benda berharga. Pendakian itu mengajarkanku betapa harusnya aku bersukur atas kehidupan ini dan hal-hal yang sering kuanggap remeh dan sepele.

Manusia-manusia itu selalu sibuk mengeluhkan kehidupan yang mereka jalani. Karena itulah aku mendaki gunung, untuk menjauhi kehidupan yang selalu mereka eluhkan.

Baca Juga: 76 kata-kata Soe Hok Gie

Putus asa selalu menghantui dan 'menyerah' tepat berada di belakangku. Sedangkan puncak masih jauh, perjalanan masih panjang dan perjuangan baru dimulai. Namun bau tanah dan teman selalu menjaga kobaran semangatku.

Banyak orang menghabiskan banyak uang untuk mendapatkan kesehatan rohani dan jasmani. Caraku beda untuk mendapatkan keduanya, bukan dengan uang, tapi pergi ke gunung, menyusuri alam.

Pergi dari rumah, naik gunung dan masuk dalam rimbunan hutan adalah perjalan spiritual. Ketika menghabiskan waktu dengan alam, kau akan mengenal siapa dirimu dan siapa tuhanmu.

Saat mendaki gunung, bukan hanya tubuh dan carrier yang kau bawa, tentu pendakian akan terasa berat. Ikut sertakan juga perasaanmu, pendakian tidak akan terasa.

Kebijaksanaan alam dan gunung tidak hanya terdapat dalam keabadian Edelweis atau ketinggian puncak. Tapi terkadang, gunung mampu membuat kita sadar bahwa kita makhluk kecil di hadapan tuhan.

Ketika kepenatan-kepenatan atas kehidupan yang kita jalani mulai singgah dalam dirimu, jangan hanya terdiam, larilah ke hutan, ceritakan semua kebosananmu kepadanya, dia akan menghiburmu dan menghilangkan kejenuhan-kejenuhan itu.

Jangan pernah heran dengan perubahan temanmu setelah dia pulang dari sebuah pendakian. Alam telah mengajarkannya tentang kemampuan diri, melawan ego dan kebijaksanaan.

Baca juga: 54 kata-kata pendaki gunung sejati

Kamu bisa tau sejauh mana langkah temanmu dalam berpetualang, perhatikan mulutnya, karena semakin jauh langkah seseorang dalam petualangan, semakin bijak pula kata-kata yang keluar dari mulutnya.

Terkadang aku heran kepadamu, kau berjalan sendirian di tengah hutan, di tanah antah berantah, di tanah yang tak bertuan, di tanah yang ditumbuhi barisan pohon. Entah apa yang kau cari?. Keheningankah?.

Hidup adalah pendakian dan puncak adalah impian, kau harus berjuang untuk menggapai puncak dan impian.

Banyak orang yang mati di atas kasur dan banyak juga orang yang tidur pulas di atas gunung. Pendakian tidak mampu memperdekat kematian, sedangkan diam di rumah tidak bisa menghindari kematian.

Tidak peduli berapa gunung yang pernah kamu daki, berapa hutan yang pernah dijamahi dan berapa puncak yang pernah kau tapaki. Tetap saja, kehati-hatian adalah hal mutlak yang kau butuhkan pada setiap langkah untuk mencapai puncak.

Kita tidak perlu sungkan untuk melakukan setiap kebaikan. Pungutlah sampah di atas gunung, meskipun semua orang melihatmu seperti pemulung.

Untuk melewati perjalanan berat, selalu membutuhkan hati dan nyali.

Putus cinta sudah biasa, tapi putus tali saat melewati jembatan setan di Merbabu, matilah kita.

Merawat alam adalah merawat masa depan anak cucu kita kelak.

Tuhan menciptakan gunung berikut dengan jutaan hal mengagumkan di dalamnya, jadi tidak heran apabila kita selalu merindukan ketinggian.

Manusia tanpa alam, tidak akan bisa hidup. Alam tanpa manusia, akan terus lestari. Jadi siapa yang bergantung kepada siapa?, siapa yang harus merawat siapa?.



Baca Juga: 20 Kata-kata pendaki buat pacar yang romantis


Demikian adalah 25 kata-kata menikmati alam yang bisa saya bagikan. Apakah kamu punya kata-kata lainnya?. Tuliskan di kolom kementar, mari saling berbagi.
Share:

No comments:

Post a Comment

Search This Blog

Powered by Blogger.

<script async src="//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script> <script>      (adsbygoo...

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.